Pengertian Teknologi Informasi
Sebelum kita membahas lebih lanjut mengenai pengertian Teknologi Informasi, mungkin ada baiknya kita mengenal pengertian dari masing-masing kata. Teknologi Informasi terdiri dari dua kata dasar yaitu “Teknologi” dan “Informasi”. Saya rangkum dari sumber, “Teknologi” sendiri adalah keseluruhan sarana untuk menyediakan barang-barang yang diperlukan bagi kelangsungan dan kenyamanan hidup manusia. Sedangkan “Informasi” adalah pesan (ucapan atau ekspresi) atau kumpulan pesan yang terdiri dari ordersekuens dari simbol, atau makna yang dapat ditafsirkan dari pesan atau kumpulan pesan.
Jika saya rangkum dengan bahasa saya sendiri, Teknologi Informasi bisa diartikan sebagai pesan bisa berupa ucapan, tulisan, maupun ekspresi yang mengandung Knowledge (pengetahuan) yang bisa dipelajari seputar sarana-sarana (bisa berupa alat) yang diperlukan untuk kelangsungan hidup manusia.
Sedangkan menurut beberapa ahli :
1. Teknologi Informasi adalah studi atau peralatan elektronika, terutama komputer, untuk menyimpan, menganalisa, dan mendistribusikan apa saja, termasuk kata-kata, bilangan, dan gambar. (Kamus Oxford, 1995)
2. Teknologi Informasi adalah teknologi yang menggabungkan komputasi (komputer) dengan jalur komunikasi berkecepatan tinggi yang membawa data, suara, dan video. (William & Sawyer, 2003)
3. Teknologi Informasi adalah segala bentuk teknologi yang diterapkan untuk memproses dan mengirimkan informasi dalam bentuk elektronis. (Lucas, 2000)
Secara mendasar Teknologi Informasi bukan hanya mengenai teknologi komputer. Akan tetapi lebih dari itu. Teknologi Informasi adalah gabungan dari dua teknologi, yaitu teknologi komputerisasi dan teknologi informatika atau informasi.
Atau bisa diartikan sebuah cara atau proses untuk menyampaikan informasi yang bisa berupa suara, data, video, ataupun tulisan dengan menggunakan kemampuan komputerisasi atau teknologi.
Semoga bermanfaat.
PecanduInformasi.blogspot.com |
Jika saya rangkum dengan bahasa saya sendiri, Teknologi Informasi bisa diartikan sebagai pesan bisa berupa ucapan, tulisan, maupun ekspresi yang mengandung Knowledge (pengetahuan) yang bisa dipelajari seputar sarana-sarana (bisa berupa alat) yang diperlukan untuk kelangsungan hidup manusia.
Sedangkan menurut beberapa ahli :
1. Teknologi Informasi adalah studi atau peralatan elektronika, terutama komputer, untuk menyimpan, menganalisa, dan mendistribusikan apa saja, termasuk kata-kata, bilangan, dan gambar. (Kamus Oxford, 1995)
2. Teknologi Informasi adalah teknologi yang menggabungkan komputasi (komputer) dengan jalur komunikasi berkecepatan tinggi yang membawa data, suara, dan video. (William & Sawyer, 2003)
3. Teknologi Informasi adalah segala bentuk teknologi yang diterapkan untuk memproses dan mengirimkan informasi dalam bentuk elektronis. (Lucas, 2000)
Secara mendasar Teknologi Informasi bukan hanya mengenai teknologi komputer. Akan tetapi lebih dari itu. Teknologi Informasi adalah gabungan dari dua teknologi, yaitu teknologi komputerisasi dan teknologi informatika atau informasi.
Atau bisa diartikan sebuah cara atau proses untuk menyampaikan informasi yang bisa berupa suara, data, video, ataupun tulisan dengan menggunakan kemampuan komputerisasi atau teknologi.
Semoga bermanfaat.
Pengertian Teknologi Informasi
Reviewed by cristoper
on
08.20
Rating:
Tidak ada komentar: